Medan-Wartaindonesiaonline.com. Dalam rangka optimalisasi peran KNRP (Komite Nasional untuk Rakyat Palestina) wilayah Sumatera Utara, baru-baru ini telah melantik H. Umar Mukhtar Siregar, Lc, MA sebagai koordinator KNRP Sumut, periode 2019 – 2022.
Dengan dilantiknya kepengurusan baru KNRP Sumatera Utara diharapkan mampu mengoptimalkan kerja – kerja serta peran KNRP terhadap rakyat Palestina dalam menghimpun dan mengedukasi masyarakat Sumatera untuk terus berjuang demi tercapainya Kemerdekaan Palestina.
Umar Mukhtar mengatakan bahwa amanah adalah bentuk ujian yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya dalam menjalankanya serta senantiasa mengharap ridho Allah Swt, agar mampu mempertanggungjawabkan amanah ini kelak .
Umar berharap, agar semua pengurus wilayah KNRP Sumatera Utara maupun daerah serta relawan penggiat kepalestinaan dapat bersinergi untuk terus bergerak memperjuangkan kemerdekaan rakyat Palestina dari cengkraman Zionis Israel.
Kepada penulis Umar menyampaikan, banyaknya lembaga sosial yang peduli dalam menyalurkan bantuan kepada pengungsian Palestina dapat kita pandang suatu hal yang positif.
Tapi yakinkan bahwa lembaga tersebut benar-benar amanah dan akuntabel, sehingga donasi yang disalurkan tepat sasaran.
Dan KNRP selama ini telah berusaha untuk menjadi organisasi terpecaya dalam hal ini, “ujar Umar Mukhtar”.
- Penulis : Abdul Aziz, ST
- Pemerhati sosial dan lingkungan.
Komentar