Genre: Horor, Misteri
Sutradara: Michael Chaves
Pemain: Taissa Farmiga, Jonas Bloquet, Bonnie Aarons, Storm Reid, Katelyn Roose Downey
Durasi: 110 Menit
Produksi: New Line Cinema, Atomic Monster
Distribusi: Warner Bros. Entertainment
Siapa yang tidak mengenal sosok Valak? Hantu berkostum biarawati yang kejam dengan wajah yang mengerikan ini pertama kali muncul dalam The Conjuring Universe pada tahun 2013 silam, menjadikan Film The Nun 2 sebagai penanda 10 tahun eksistensi dari waralaba film horor ini.

Masih diperankan oleh Taissa Farmiga sebagai Suster Irene yang memiliki kemampuan indigo, The Nun 2 kembali menghadirkan tokoh-tokoh dari film pertamanya pada tahun 2018 dengan alur cerita yang sangat epik.
Dalam The Conjuring Universe, sosok Hantu Valak memang menjadi favorit penonton. Selain karena penampilannya yang sangat mengerikan, Valak juga dikenal sebagai iblis paling kejam yang mampu menimbulkan kengerian hanya dengan menatap fotonya saja.
Di awal film, penonton akan langsung diperlihatkan adegan mengerikan yang dilakukan oleh Valak di sebuah gereja kuno di Kota Prancis. The Nun 2 berhasil menghadirkan sosok seram Valak dengan sangat intens.
Dalam film ini, Valak digambarkan lebih kejam karena merencanakan sesuatu yang jahat untuk memperkuat dirinya. Suster Irene, sebagai satu-satunya orang yang pernah berhadapan langsung dengan Valak, dikirim oleh gereja untuk menyelidiki rencana jahat apa yang akan dilakukan oleh Valak.
Perjalanan dalam menemukan Valak tidaklah mudah, dan inilah yang menjadi kelebihan The Nun 2. Film ini tidak hanya menampilkan adegan-adegan horor yang mencekam, tetapi juga menghadirkan unsur penyelidikan misteri yang satu per satu berhasil diungkap oleh Suster Irene.
Meskipun The Nun 2 adalah film horor, pencahayaan yang digunakan tidak selalu gelap dan suram. Bahkan sosok Valak tetap terlihat sangat menakutkan meskipun berada dalam kondisi pencahayaan terang.
Selain Taissa Farmiga yang memerankan Suster Irene, Jonas Bloquet juga kembali tampil dalam The Nun 2. Bagi penonton yang mengingat bagian akhir dari film sebelumnya, The Nun (2018), akan diingatkan tentang momen ketika Jonas Bloquet (Frenchie) menyelamatkan nyawa Suster Irene yang diserang oleh Valak, yang menandai berlanjutnya teror Valak.
Ternyata, tokoh Frenchie memiliki peran kunci dalam menjelaskan bagaimana Valak bisa berpindah-pindah tempat dan melancarkan teror pembunuhan di beberapa tempat dalam waktu singkat.
The Nun 2 sangat direkomendasikan untuk para penggemar film horor, terutama bagi mereka yang sudah mengikuti waralaba The Conjuring Universe. Bagi pendengar Trijaya, disarankan untuk menonton film ini hingga akhir, karena akan ada video kredit yang menjadi petunjuk untuk film selanjutnya.
Ikuti dan nikmati kengerian yang dibawa oleh Valak dalam The Nun 2. Film The Nun 2 sudah dapat disaksikan oleh pendengar Warta Indonesi Online di semua bioskop Cinema XXI di seluruh Indonesia.
Komentar